Saat ini media sosial telah terus berevolusi dan berinovasi dalam menunjang kebutuhan para pemilik bisnis. Platform media sosial seperti Facebook, Twitter dan beberapa platform media sosial lainnya telah banyak membantu pemilik bisnis dalam memasarkan produk mereka. Tidak jarang pengusaha online menjamur di mana-mana. Menurut Direktorat Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik, Kementrian Komunikasi, dan Informatika mengungkapkan bahwa sekitar 63 juta masyarakat Indonesia menggunakan internet, sebanyak 95 persen penggunaannya untuk sosial media yaitu Facebook dan Twitter.
Berikut ini ada cara mudah dalam memanfaatkan media sosial agar bisnis Sobat bisa berkembang sehingga pemasarannya dapat menjangkau konsumen lebih luas.
-
Topik dan berita ter-update saat ini
Agar dapat berbaur dengan konsumen, maka Sobat harus bisa mengetahui topik terhangat saat ini. Kemas kembali topik terhangat saat ini dengan membuat sebuah konten yang menarik. Dengan begitu fans atau pengikut Sobat akan menjadi respect terhadap bisnis Sobat. Hindari terlalu banyak memberikan materi mengenai produk Sobat secara terus-menerus dan gantilah dengan konten bervariatif dan edukatif. Hal ini akan dapat menjalin komunikasi antara Sobat dengan konsumen.
-
Fitur terbaru media sosial
Jika Sobat menggunakan media sosial sebagai media pemasaran, maka Sobat juga harus mengetahui fitur-fitur terbaru dari media sosial tersebut. Salah satunya dengan memanfaatkan fitur video di Facebook. Tanpa perlu menggunakan YouTube, Sobat dapat mengunggah foto-foto produk atau video pembuatan produk Sobat di Facebook. Atau Sobat bisa melihat persentase dari berapa banyak orang melihat, menanggapi dan merepon konten yang Sobat posting.
-
Jangkau konsumen lebih banyak
Selain dengan memberikan postingan konten untuk menjangkau pasar, cara lain yang bisa Sobat lakukan adalah iklan. Dalam hal ini Sobat memang harus mengeluarkan budget tambahan untuk mengiklankan produk Sobat di media sosial. Meskipun sudah mengiklankan produk, Sobat juga harus tetap melakukan posting konten secara berkala dan rutin.
-
Hemat waktu
Agar kinerja pemasaran bisnis Sobat melalui media sosial tetap maksimal, Sobat tidak perlu selalu memantau dan mengupdate konten setiap waktu. Karena pastinya Sobat juga harus fokus terhadap bisnis Sobat tersebut. Cara termudahnya adalah dengan memanfaatkan salah satu fitur media sosial, yaitu dapat memposting konten Sobat secara terjadwal sesuai waktu yang Sobat inginkan. Dengan begini Sobat akan lebih hemat waktu untuk melakukan aktivitas lainnya.
-
Ikuti perubahan media sosial
Ketika sebuah platform media sosial membuat perubahan, maka Sobat harus bisa mengikuti perkembangannya. Manfaatkan perubahan tersebut untuk memaksimalkan jangkauan pasar dan konsumen serta mendukung perkembangan bisnis Sobat.
Oleh: Winda Chan
Ilustrator: Ary Pratama
Editor: Kiki A Larasati